Rabu, 06 Januari 2016
Berlangganan

Manusia Adalah Budak Gadget! Inilah Bahaya Kecanduan Gadget dan ‘Obat’ Penawarnya


Manusia modern sudah diperbudak gadget. Kebutuhan akan gadget sudah setara dengan kebutuhan akan pangan.

Sebelum tidur dan bangun tidur, manusia kini tidak mencari seteguk air untuk melepas dahaga, tapi mereka meraih gadget untuk keperluan yang sebenarnya tidak penting—misalnya buka media sosial untuk update status.

Namun, sayangnya, kecanduan gadget ini memiliki ancaman serius bagi kesehatan manusia.

Gadget, misalnya laptop, handphone, smartphone, tablet, dll memiliki radiasi yang bisa berpengaruh buruk bagi tubuh dan kesehatan manusia.

Dikutip dari doktersehat.com, radiasi gadget tersebut tidak hanya tentang pancaran cahaya dari monitor melainkan berupa banyak gelombang elektromagnetik yang dipancarkan gadget saat dipakai.

Berikut adalah pengaruh buruk gadget bagi kesehatan manusia:

1. Sinar radiasi dari monitor gadget bisa memicu mata lelah, khususnya jika kita memakai smartphone atau laptop terlalu lama. Mata lelah bisa menyebabkan mata berair, pusing, kelelahan, dan juga insomnia.

Organ mata juga beresiko mengalami astenopia di mana pupil akan bereaksi lambat terhadap cahaya.

Di samping itu, mata juga akan mengalami masalah katarak karena sinar radiasi laptop yang dipakai untuk bekerja dalam waktu yang lama ternyata bisa menyebabkan lensa mata menjadi keruh dan menyebabkan katarak.

2. Penggunaan gadget yang berlebihan bisa memicu gangguan pada kulit wajah. Sinar VDU bisa membuat radiasi langsung pada kulit wajah dan menyebabkan iritasi dan kulit kemerah-merahan.

3. Penggunaan laptop di atas paha yang terlalu lama dan juga penempatan telepon selular pada saku celana juga diyakini mampu memberikan masalah pada kesuburan pria maupun wanita.

Lantas bagaimana upaya manusia untuk meminimalisir pengaruhgadget terhadap dirinya, berikut adalah rinciannya, anggap saja ini ‘obat’ penawar terhadap kecanduan akan gadget:

Beberapa orang mencoba mengurangi dampak radiasi dari penggunaan gadget dengan cara memberikan filter pada layar monitor laptop atau komputer sehingga mata pun terjaga dari sinar radiasi.

Di samping itu, menjaga jarak antara mata dan layar gadget juga diyakini mampu menjaga mata dari kerusakan karena penggunaan gadget.

Namun, kita sendiri harus mau mengurangi ketergantungan padagadget dengan tidak memakai gadget layaknya smartphoneterlalu lama.

Biasakan untuk mengistirahatkan mata agar tidak memandanggadget setidaknya beberapa puluh menit dan jangan memakaigadget di ruangan yang cenderung gelap.